Lomba ITnaco Politeknik Negeri Batam Mahasiswa
Politeknik
& Tingkat SMK Se-Kepri Tahun 2012
& Tingkat SMK Se-Kepri Tahun 2012
Perlombaan ini digelar sebagai
ajang untuk mengasah kemampuan bidang akuntansi yang berbasis penggunaan IT.
Penguasaan IT juga menjadi tuntutan di era yang modern ini. Materi lomba juga
seputar akuntansi, audit, perpajakan, dana meteri akuntansi lainnya.
Ketua panitia lomba bapak Arif
Darmawan menyampaikan bahwa ”Melalui acara ITnaco ini diharapkan para mahasiswa tingkat
Politeknik dan para siswa/I SMK di Kepri bisa mengasah kemampuan dalam
kompetisi Akuntansi ini, semoga tahun depan para pesertanya lebih banyak lagi”.
Dalam babak final yang
diselenggarakan pada tanggal 14 November 2012, bertempat di Aula A Politeknik
Negeri Batam. Ada 3 tim dari kategori mahasiswa jurusan akuntansi yaitu kelas 3
A, Kelas 3 B, dan Kelas 5 C, sedangkan untuk tingkat SMK ada 3 tim yaitu SMK
BBS, SMK N2 Batam dan SMK Kartini.
Para tim ini secara sengit
bersaing di kompetisi ITnaco tahun 2012 ini, dan akhirnya yang menjadi
pemenangnya adalah; Kategori Mahasiswa yaitu Juara I Kelas AKuntansi 3 A, Juara
II Kelas Akuntansi 5C, dan Juara III Kelas Akuntansi 3B. Juara ITnaco Politeknik
Negeri Batam 2012 tingkat SMK se-Kepri adalah : Juara I SMK N 2 Batam, Juara II
SMK KArtini, dan Juara III SMK BBS Batam.
Acara pemberian piala dan
piagam diselenggarakan dihari yang sama sebelum acara ditutup, untuk tingkat
mahasiswa Juara I akan mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp. 2.500.000, Juara
II mendapatkan Rp. 2.000.000 dan Juara III mendapatkan Rp. 1.500.000,- dan
piagam penghargaan.
Menurut bapak Ari Wibowo
selaku Pudir 3, “Acara ITnaco ini sudah menjadi acara tahunan program studi
akuntansi, namun tahun kemarin acara ini digelar bersamaa dengan acara
Polibatam Fair, karena semakin banyaknya kegiatan yang diikuti oleh para
mahasiswa di Politeknik Negeri Batam maka acara ini diselenggarakan secara
terpisah. Semoga acara ini akan semakin menambah minat para mahasiswa dan
siswa/I di SMK untuk semakin belajar di bidang akuntansi, sekali lagi kami atas nama manajemen mengucapkan selamat kepada seluruh pemenang.”
Selamat dan Sukses kepada program
studi akuntansi atas kesuksesan menyelenggarakan acara lomba ini dan selamat juga
kepada para pemenang.
No comments:
Post a Comment